Bulan Penuh Berkah, PLN Buka Puasa Bersama Anak Yatim Piatu


PLN Kebumen bersama dengan Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UP3 Cilacap saat menggelar Buka puasa bersama anak yatim piatu.(ft sk/ist
KEBUMEN, (seputarkebumen.com)- Memasuki minggu kedua Ramadhan 1445 H ini, PLN Kebumen bersama dengan Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UP3 Cilacap kembali berbagi dengan sesame.

Berbuka puasa bersama kembali digelar, kali ini mengusung tema “Benderang Berkah Ramadhan 1445 H”. Kegiatan digelar di halaman belakang Kantor PLN Kebumen pada, Selasa (27/03/2024).

Manager PLN Kebumen, Muhdam Azhar menjelaskan, kegiatan ini  diselenggarakan dengan tujuan untuk menumbuhkan rasa kepedulian dan berbagi dengan lingkungan, terutama dengan anak-anak yatim piatu disekitar kantor dan panti asuhan.

“Dengan berbagi dapat membuat kita Bahagia. Menjadikan kita lebih berarti untuk sesame dan setiap rezeki yang kita peroleh ada hak bagi mereka yang membutuhkan”, terang Muhdam.

Sebanyak 20 anak yatim piatu yang berada di sekitar lingkungan kantor dan 1 (satu) panti asuhan diundang langsung untuk mengikuti kegiatan ini yang selanjutnya diberikan bantuan berupa alat-alat sekolah dan juga sembako.

“Kami mengucapkan terimakasih sebesar-besarnya kepada PLN yang selama ini telah memberikan bantuan kepada panti asuhan kami secara berkelanjutan, semoga PLN Kebumen semakin sukses dan jaya kedepannya”, ungkap Endang, pimpinan Panti Asuhan Putra Mandiri Kebumen.

Dana santunan yang diberikan tersebut merupakan dana dari Sebagian zakat pegawai PLN yang dikelola langsung oleh Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN.

Kegiatan kali ini juga turut dihadiri oleh seluruh pegawai, alihdaya, pensiunan, dan seluruh mitra kerja  di lingkungan PLN Kebumen.

Setelah penyerahan bantuan acara dilanjutkan dengan mendengarkan tausyiah dari Ustadz Abdul Kafi Mubarok dan diakhiri dengan menyantap hidangan buka puasa bersama-sama.(*)