Undian Umroh Gratis Muncul Bursa Motor segera Diundi: Catat Tanggalnya, Saksikan Langsung dan Menangkan Hadiahnya!


Dealer sepeda motor Muncul Bursa Motor Gombong.(foto istimewa)
KEBUMEN, (seputarkebumen.com)- Kabar gembira bagi masyarakat Kebumen dan sekitarnya! Muncul Grup segera menggelar pengundian hadiah utama berupa umroh gratis dalam program Muncul Bursa Motor Berhadiah. Acara spektakuler ini akan digelar pada Sabtu, 24 Mei 2025 mulai pukul 10.00 WIB bertempat di halaman parkir Grand Kolopaking Hotel Kebumen.

Tak hanya hadiah umroh, tersedia juga berbagai hadiah menarik lainnya seperti sepeda listrik dan barang-barang elektronik. Acara ini terbuka untuk umum dan gratis, lengkap dengan hiburan spesial dari Tarmin Ngaklak dan Samidi Curanmor yang siap mengocok perut pengunjung dengan aksi kocak mereka.

Owner Muncul Grup Sugeng Budiawan menyatakan bahwa kesempatan untuk memenangkan hadiah umroh masih terbuka lebar. “Bagi masyarakat yang belum sempat ikut, masih ada waktu! Segera beli motor di dealer Muncul Grup, baik secara cash maupun kredit,” ujarnya.

Adapun pembelian motor yang bisa diikutsertakan dalam undian bisa dilakukan di:

Muncul Bursa Motor Gombong – Jalan Yos Sudarso No.152 Gombong | Telp. (0287) 472150

Muncul Motor Kebumen – Jalan A. Yani No.88 Kebumen | Telp. (0287) 383382

Muncul Grup juga mengajak seluruh masyarakat untuk hadir dan menyaksikan langsung proses pengundian pada 24 Mei nanti. Siapkan dirimu, siapa tahu kamu yang berangkat umroh gratis tahun ini.(*)