Dinilai Figur yang Merakyat, Petani Sadang Dukung Irjen Ahmad Luthfi Maju di Pilgub Jateng


Deklarasi dukungan petani di Kecamatan Sadang untuk Irjen Ahmad Luthfi maju di Pilgub Jawa Tengah.(ft sk/ist)
KEBUMEN, (seputarkebumen.com)- Semakin banyak pihak yang memberikan dukungan kepada Irjen Ahmad Luthfi untuk maju sebagai gubernur Jawa Tengah dalam pilgub yang akan diselenggarakan pada 27/11/2024. Pada hari Selasa, 16 Juli 2024, sebanyak 75 petani di wilayah Kecamatan Sadang Kabupaten Kebumen melakukan deklarasi bersama dalam mendukung Irjen Ahmad Luthfi.

Koordinator Petani Sadang, Ahadun, mengatakan mereka mempercayai figur Ahmad Luthfi karena keperibadiannya yang tegas, merakyat, dan mampu memberikan jaminan keamanan serta kesejahteraan bagi warga Jawa Tengah.

"Beliau dikenal sosok yang merakyat dekat dengan rakyat,dekat dengan anak buah di institusi Polri,ini yang saya baca dan lihat di media mas,jadi tidak salah kalau pilihan kami di Pilgub kepada Bapak Ahmad Luthfi." Ungkap Ahadun.

Pihaknya juga menyebut bahwa program-program  kebijakan yang akan akan diterapkan oleh Ahmad Luthfi terkait pertanian amat memadai sehingga para petani merasa yakin terhadap barisan beliau.

Dukungan ini semakin mengokohkan posisi Ahmad Luthfi di mata masyarakat Jawa Tengah. Irjen Ahmad Luthfi diakui sebagai sosok yang mampu mengatasi masalah yang ada di Jawa Tengah dan selalu mendengarkan keluhan serta aspirasi rakyat kecil.

Hal ini tentu menjadi kabar baik bagi rakyat Jawa Tengah yang ingin terus hidup dalam keadaan yang damai dan sejahtera. Diharapkan kepercayaan dan dukungan tersebut terus meningkat hingga pada hari pelaksanaan pemilu nanti.(*)