Geber Ramadhan 1445 H PCM Gombong diundi,Inilah Pemenang Hadiah Umroh dari PT Tradha


Ketua PCM Gombong Ir H Mohammad Yahya Fuad saat memberikan sambutan di acara undian dan pengajian Geber Ramadhan 1445 H di aula Unimugo.(ft sk/ist)
GOMBONG, (seputarkebumen.com)- Masjid bukan cuma dirancang untuk tempat ibadah, tetapi juga menjadi pusat kegiatan keagamaan yang menginspirasi kebersamaan dan kebaikan. Banyak cara dilakukan untuk memakmurkan masjid, apalagi di bulan Suci Ramadan.

Adalah PCM Gombong yang bekerja sama dengan PT Tradha menyajikan program menarik bagi jamaah yang melaksanakan Shalat Tarawih dan subuh berjamaah selama 10 hari bulan suci Ramadan 1445 H yang memberikan kesempatan untuk memenangkan berbagai hadiah, termasuk umrah gratis, sepeda motor.

Dan ratusan hadiah menarik lainnya.


Setelah dilaksanakan selama 10 hari terakhir ramadhan,akhirnya hari ini senin 08/04/2024 program Geber Ramadhan 1445 diundi di aula UNIMUGO Gombong.


Hadir dalam kegiatan pengundian sekaligus pengajian Geber Ramadhan 1445 H Ketua PCM Gombong Ir H Mohammad Yahya Fuad beserta istri tercinta Lilis Nuryani Fuad, CEO Tradha Group, CEO Tradha Group, dr Faiz Alauddin Reza Mardhika, Tradha foundation, Khalisha Adelia Aziza SE, BSc, MSc. Rektor Unimugo Gombong, Herniyatun, Ketua PDM Kebumen, Puji Handoko KH Saijan Sah.Msi.Mhi dan sejumlah tokoh lain. Juga para pengurus takmir masjid di Gombong Raya.


Ketua panita Ustad Gunadi mengatakan Kegiatan terselenggara penuh dengan dukungan PT Tradha Group,dengan diikuti oleh 50 masjid diwilayah gombong raya meliputi sempor dan kuwarasan.


"Adanya geber Ramadhan ini semoga suntikan semangat beribadah tidak hanya d bulan ramadhan saja tapi akan terus menjadi kebiasaan berjamaah di masjid untuk mendapatkan ridho Alloh SWT,jadi bukan datang ke masjid karena kupon atau mendapatkan hadiah,luruskan niat" Ungkap Ustad Gunadi.


Pihaknya mengatakan program Geber Ramadhan Setiap masjid  mendapatkan 8 hadiah hiburan selain hadiah utama umroh.


Perwakilan Takmis masjid  dan jamaah Ustad Joko purnomo mengucapkan terimakasih kepada keluaraga besar Trada Group yang menginisiasi kegiatan ini karena dalam 10 hari terakhir Ramadhan masjid di wilayah Gombong raya terisi penuh,.


"Mari kita mengedukasi warga untuk datang ke masjid meramaikan kegiatan-kegiatan masjid,supaya masjid lebih makmur" Ungkap Joko Purnomo.


Ceo Tradha Group Reza meminta doa semoga trada grup dilancarkan mencari rejeki yang berkah, disampingnya itu Reza juga mengucapkan terimakasih atas dukungan yang diberikan sehingga dari kelurganya bisa duduk di kursi dewan dari DPRD Kabupaten,DPRD Provinsi dan DPR RI.


Adalah Ilham Syahrul Mubarok asal Desa Kalitengah Kecamatan Gombong yang mendapat kesempatan menunaikan ibadah gratis. Tak kalah gembiranya, sejumlah warga dan jamaah lain mendapat televisi kambing dan sepeda motor. Agar semakin semarak, Mohammad Yahya Fuad membagikan uang tunai Rp 10 juta yang diberikan langsung kepada 20 undangan yang beruntung.


CEO Tradha Group, dr Faiz Alauddin Reza Mardhika mengaku sangat berterimakasih kepada warga Gombong dan sekitarnya yang sangat antusias mengikuti program Geber Ramadan yang baru pertama digelar di Kebumen itu.


Mohammad Yahya Fuad, usai kegiatan menyampaikan rasa syukurnya program "Geber Ramadan" mendapat sambutan luar biasa dari masyarakat. Terlebih, persiapan program ini  sangat singkat. "Ini program spontan. Awalnya digagas karena biasanya pada 10 hari terakhir Ramadan, jemaah masjid cenderung turun. Jadi kita Geber Ramadan. Tujuan utama program ini tetap dilandasi ibadah. Niatnya memohon ampunan dalam Ramadan ini. Kalau ada hadiah bonus saja," ujar tokoh Muhammadiyah itu.


Yahya Fuad berharap, program yang sama akan digelar kembali di tahun-tahun mendatang, tentu dengan cakupan wilayah lebih luas. Jadi, tidak hanya wilayah Gombong raya, tapi juga wilayah Kebumen.(*)