Grand Kolopaking Hotel Perdana Jadi Tempat Vaksinasi




KEBUMEN - (seputarkebumen.com) Memasuki puasa Ramadhan di hari ke-4, masyarakat Kebumen kembali menjalani vaksinasi yang ke-2, yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Kota Kebumen dan bertempat di Hotel Grand Kolopaking Hotel (dulu Meotel Kebumen). Adapun vaksinasi diselenggarakan selama dua hari, yakni pada hari ini, Jumat, 16 April 2021 dan Sabtu, 17 April 2021.


Jumlah peserta yang menjalani vaksinasi ke-2 di masing-masing harinya menempati angka yang cukup fantastis, didominasi oleh rekan-rekan dari corporate maupun government. Meskipun demikian, proses vaksinasi tetap dijalankan secara tertib dan menggunakan prokes yang ketat. Dalam pelaksanaan mengatur ketertiban serta pelayanan selama vaksinasi berlangsung, team Dinkes Kebumen berkolaborasi dengan team Hotel secara kooperatif dan sigap.


"Selamat datang di Grand Kolopaking Hotel, yang merupakan nama baru dari hotel Meotel Kebumen. Perlu disampaikan perubahan nama Meotel Kebumen menjadi Grand Kolopaking dalam acara vaksinasi ini, sembari peserta menunggu antrian, supaya masyarakat mulai mengenal nama baru Grand Kolopaking Hotel ini dan terbiasa", tutur Fikri Setiawan - Sales Manager Grand Kolopaking Hotel.


Kabar gembira pun datang dari pihak manajemen, yakni Grand Kolopaking Hotel turut meramaikan acara vaksinasi kali ini dengan menawarkan promo-promo menarik (S&K berlaku). Promo-promo yang ditawarkan mencakup promo kamar selama bulan suci Ramadhan, dan promo paket buka puasa bersama. Promo-promo ini diperuntukkan bagi seluruh peserta vaksinasi ke-2 di Grand Kolopaking Hotel pada khususnya, dan masyarakat Kebumen pada umumnya.

Acara ini cukup mengundang perhatian masyarakat pada umumnya, dan pihak manajemen beserta seluruh karyawan Grand Kolopaking Hotel pada khususnya, atas kehadiran Wakil Bupati Kebumen pada vaksinasi kali ini. Dengan penuh keakraban Wakil Bupati Kebumen menyempatkan waktu untuk berfoto dengan beberapa karyawan Grand Kolopaking Hotel di tempat yang telah tersedia.


"Semoga ke depannya, relasi antara Grand Kolopaking Hotel dengan rekan-rekan government dan corporate semakin erat. Tidak lupa juga Grand Kolopaking Hotel pastinya akan menghadirkan suasana yang semakin hangat dan akrab serta pelayanan yang semakin baik  dengan seluruh jajaran pemerintah maupun corporate, juga seluruh lapisan masyarakat", ujar Fikri Setiawan - Sales Manager Grand Kolopaking Hotel,pungkasnya. (Sk/kpk)