Event Carousel Fair di Trio Mall Kebumen.(ft Ist) |
Carousel Fair merupakan salah satu event wahana yang sangat diminati oleh masyarakat. Hadirnya wahana permainan, seperti flying swing, roller coaster, dan lainnya, membuat event ini selalu ditunggu-tunggu oleh penggemar wahana. Tidak hanya itu, keberadaan tenant kuliner yang menawarkan lebih dari 15 menu yang lezat, juga membuat acara ini sangat populer.
Menurut Riesha Lestari, Public Relations XO Corporate, yang ditemui pada Selasa, 1 Oktober 2024, “Biasanya kita di Jogja, tapi ini ada permintaan dari mall di luar Jogja yaitu Trio Mall Kebumen. Selain wahana, ada area kuliner dengan lebih dari 15 menu”. Dengan demikian, masyarakat Kebumen dan sekitarnya tidak perlu jauh-jauh untuk menikmati event yang satu ini, karena kini event wahana bertema Carousel Fair juga hadir di tengah kota mereka.
Selain menawarkan berbagai macam wahana permainan, Carousel Fair ini juga menawarkan tenant kuliner dengan aneka macam menu yang menggugah selera. Konsep Carousel Fair yang menyuguhkan mini zoo juga turut menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung, terutama yang membawa keluarga.
Yang menjadi daya tarik pengunjung, wahana Carousel Fair di Trio Mall Kebumen diisi dengan permainan-permainan seru untuk semua kalangan. Mulai dari permainan ketangkasan, mini golf, capit boneka (doll claw), art corner, sensory land, dan mini zoo.
"Untuk price list kita ada paket bundling buy one get one senilai Rp 85.000 bisa untuk dua orang, bebas main semua wahana. Kalau mau satu wahana, juga bisa. Harganya di kisaran Rp10.000–Rp30.000," sambung Riesha.
Adapun untuk area kuliner, Carousel Fair di Trio Mall Kebumen menyajikan ragam menu makanan khas Korean Street Food dan menu nusantara dengan harga mulai dari Rp20.000. Di antaranya topokki, rabokki, odeng, bungoppang, patbingsoo, jagung goreng (jasuke) dan tahu gejrot.
"Target kita 2.000 pengunjung selama event Carousel Fair di Trio Mall Kebumen ini berlangsung. Jadi untuk masyarakat Kebumen silakan datang dan mencoba. Karena event seperti ini jarang dan baru pertama di Kebumen," pungkas Riesha.
Dengan adanya event Carousel Fair di Trio Mall Kebumen ini, tentunya akan memberikan warna baru di Kota Kebumen. Masyarakat dapat menikmati serunya wahana permainan virtual yang disediakan, serta mencicipi aneka makanan yang dijajakan. Maka, jangan lewatkan kesempatan ini dan kunjungi Carousel Fair di Trio Mall Kebumen.(*)