Ormas Squad Nusantara Kebumen Dukung Irjen Ahmad Luthfi sebagai Gubernur Jateng


Ormas Ormar Squad Nusantara Kebumen saat mendeklarasikan dukungannya terhadap Irjen Ahmad Luthfi untuk menjadi Gubernur Jawa Tengah.(ft sk/ist

BUAYAN, (seputarkebumen.com)- Ormas Squad Nusantara Kebumen mendeklarasikan dukungannya terhadap Irjen Ahmad Luthfi untuk menjadi Gubernur Jawa Tengah pada Sabtu, 06/07/024. Deklarasi tersebut diadakan di kediaman Gus Topik Abdillah di Desa Jladri, Kecamatan Buayan, Kabupaten Kebumen, dan dihadiri oleh puluhan anggota.


Gus Topik Abdillah selaku ketua Ormas Squad Nusantara, memberikan alasan mengapa mereka memilih Irjen Ahmad Luthfi sebagai calon gubernur yang didukung. Menurutnya, Irjen Ahmad Luthfi adalah sosok yang tegas dan bersih, yang akan membawa perubahan positif bagi Jawa Tengah.


"Irjen Ahmad Luthfi saat ini menjabat sebagai Kapolda Jawa Tengah, dan prestasinya dalam memerangi kejahatan sudah tidak diragukan lagi. Ormas Squad Nusantara yakin bahwa dengan kerja keras dan tekadnya, Irjen Ahmad Luthfi akan mampu membawa kemajuan bagi Jawa Tengah." Ungkapnya


Hal ini menjadi kabar gembira bagi para pendukung Irjen Ahmad Luthfi. Banyak warga Jawa Tengah yang menganggap bahwa perubahan yang lebih baik memang harus dimulai dari pemimpin yang tepat. Semoga dukungan dari Ormas Squad Nusantara menjadi dorongan bagi Irjen Ahmad Luthfi untuk semakin bersemangat dalam menjalankan tugasnya.


"Kami sepakat kompak 27 Nopember 2024 memberikan dukungan kepada beliau dan kami juga sudah mulai mensosialisasikan kepada masyarakat untuk Jawa tengah lebih sejahtera,pembangunan maju dan masyarakatnya makmur, Irjen Ahmad Luthfi harus jadi Gubernur." Pungkasnya.(*)