Pastikan Kelancaran Proyek, Lurah Kebumen Tinjau Pekerjaan saluran Irigasi


Juniadi Lurah Kebumen dan staf saat meninjau proyek pengerjaan saluran irigasi.(ft SK/ist)
KEBUMEN, seputarkebumen.com)- Pekerjaan revitalisasi Saluran Irigasi yang berada di wilayah kelurahan Kebumen sedang tahap pembongkaran. Pekerjaan tersebut banyak menuai pro dan kontra bagi warga yang berdampak pekerjaan itu. 

Sekalipun Juniadi Lurah Kebumen sudah menyampaikan pemberitahuan sebelumnya, melalui surat ke RW dan RT,juga kepada warga yang berdampak.


"Saya sudah berkirim surat pemberitahuan melalui RW dan RT, juga kepada KALING wilayah sebelum pekerjaan ini di lakukan. 

Harapannya para warga yang berdampak mau membongkar lapak dagangan yang berada di atas Saluran Irigasi,"kata Juniadi Prasetyo SE Lurah Kebumen.


"Kepada pengusaha - pengusaha Toko juga sudah kami sampaikan, harapannyasemua warga bisa mendukung pekerjaan perbaikan saluran Irigasi yang melintas di wilayah Kelurahan Kebumen," tandasnya.


"Pekerjaan perbaikan saluran irigasi yang berada di depan Toko kami, saya mendukung. Karena ini demi kebaikan kita warga Kelurahan Kebumen khususnya dan kabupaten Kebumen pada umumnya," kata Hendra Santoso, pemilik Toko pakan ternak di jalan Kol. Sugiyono.

Proyek perbaikan irigasi di kelurahan Kebumen sempat terjadi tarik ulur antara pemilik usaha dijalan Pemuda dengan warga setempat,tapi dengan gaya kepemimpinan lurah Juni semua bisa diselesaikan dengan musyawarah mufakat dan semua berjalan lancar tanpa adanya konflik.(*)