![]() |
Foto : Kapolsek Gombong, Kompol Tri Warso Nurwulan beserta jajaran bersama Aparat TNI memberikan masker kepada pengunjung Pasar Wonokriyo. |
GOMBONG,
(seputarkebumen.com)- Sebagai wujud upaya mendukung pencegahan penyebaran Covid-19
di lingkungan Pasar Wonokriyo. Polsek Gombong bersama Forkopimcam setempat memberikan
edukasi kepada masyarakat tentang penerapan protokol kesehatan dimasa pandemi.
“Ini bagian yang juga
tanggung jawab kami untuk mengedukasi masyarakat agar tetap patuh dan disiplin
menerapkan protokol kesehatan,” kata Kapolsek Gombong, Kompol Tri Warso
Nurwulan, Senin (1/2/2021).
Tidak hanya itu, lanjut Kapolsek,
pihaknya bersama intansi terkait yang merupakan unsur Gugus Tugas Pencegahan
Covid-19 Kecamatan Gombong juga membagikan masker kepada pedagang maupun
pengunjung pasar yang kedapatan tidak mengenakan masker.
“ternyata masih ada
masyarakat yang abai tidak menggunakan masker. Padahal itu penting sebagai
protect perlindungan diri menjaga untuk orang lain juga,” jelasnya.
Ia menegaskan, pihaknya
tidak bosan untuk terus memberikan edukasi kepada masyarakat. Sejauh ini
beragam upaya telah dilakukan diantaranya dengan menggelar operasi justisi di
beberapa titik, agar kesadaran terhadap prokes tetap diperhatikan.
“Kita ada cara pendekatan ke
masyarakat, kemudian menggelar operasi yustisi supaya masyarakat benar-benar
peduli dengan dirinya maupun orang lain dari ancaman Covid-19,” imbuhnya.
Pada kesempatan sama, Polres
Kebumen juga melakukan hal serupa di tingkat polsek secara serentak di sejumlah
wilayah. Sedikitnya 2.000 masker dibagikan kepada masyarakat yang masih
mengesampingkan prokes.
Cara ini diharapkan mampu
mencegah penularan Covid-19 yang saat ini pasien terkonfirmasi masih terus
menunjukan peningkatan. (hfd)