HUT Polairud ke 70 Tingkat Polres Kebumen Diisi Kegiatan Kemanusiaan


Peringati HUT Kepolisian Air dan Udara (Polairud) ke 70 tahun 2020, Sat Polair Polres Kebumen menggelar kemanusiaan berupa kegiatan donor darah. Kegiatan donor dilakukan di kantor PMI Kebumen Jalan Arungbinang Kebumen, Rabu (18/11/2020).

Disampaikan Kepala Satuan Polair Polres Kebumen AKP Hari Harjanto, kegiatan donor darah diikuti seluruh personel Polair Polres Kebumen meliputi Kasat, KBO, Kaur dan Kanit beserta anggota.

"Dalam rangka merayakan HUT Polairud ke 70. Puncak acaranya akan digelar pada 1 Desember 2020 mendatang," terang AKP Hari.

Mengingat situasi yang masih dalam masa pandemi, lanjut AKP hari Harjanto, rangkaian HUT Polairud tingkat Polres Kebumen tahun ini digelar sederhana. Selain donor darah, puncak HUT akan diisi dengan upacara peringatan secara virtual dari markas Polairud Polda Jateng.

"Perayaan untuk tingkat Sat Polair Polres Kebumen hanya aksi kemanusiaan donor darah," lanjut Kasat Polair.


Terpisah, Kasubbag Humas Polres Kebumen Iptu Sugiyanto mengungkapkan, donor darah yang digelar adalah sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama. Meski personel Sat Polair terbatas, pihaknya berharap apa yang dilakukan dapat bermanfaat bagi kemanusiaan

"Selama kegiatan pelaksanaan berpedoman pada protokol kesehatan serta berjalan dengan aman dan lancar," jelas Iptu Sugiyanto. (Win/pF)