Operasi Candi 2024, Sipropam Polres Kebumen Razia Anggota


Seksi Profesi dan Pengamanan atau Sipropam Polres Kebumen saat gelar kegiatan penegakan ketertiban dan kedisiplinan (Gaktiblin) kepada para personel Polres Kebumen yang akan masuk Mapolres.(ft sk/ist
KEBUMEN, (seputarkebumen.com)- Kedisiplinan wajib dimiliki oleh setiap anggota Polri. Sebelum melakukan penegakan hukum kepada masyarakat, anggota Polri harus tertib terlebih dahulu.

Tertib yang dimaksud adalah tertib administrasi, rapi berpenampilan sesuai ketentuan, serta disiplin dalam bertugas. 

Memastikan bahwa personel Polres Kebumen telah tertib, Seksi Profesi dan Pengamanan atau Sipropam Polres Kebumen menggelar kegiatan penegakan ketertiban dan kedisiplinan (Gaktiblin) kepada para personel Polres Kebumen yang akan masuk Mapolres.

Bukan hanya para Bintara, Perwira dan ASN Polri juga dirazia dalam kesempatan itu tepat di depan Gedung SPKT Polres Kebumen, Selasa 15 Oktober 2024.

Seluruh personel turun dari kendaraan, lalu menunjukkan sejumlah surat administrasi berupa SIM, STNK, KTP, Kartu Tanda Anggota (KTA) Polri, surat izin memegang senpi dinas, kelengkapan administrasi lainnya serta kerapihan anggota.

Dijelaskan Kapolres Kebumen AKBP Recky melalui Kasipropam AKP Sugiyanto saat memimpin kegiatan menggunakan, Gaktiblin yang dilaksanakan hari ini dalam rangka kegiatan mendukung Operasi Zebra Candi yang sedang dilaksanakan Polres Kebumen. 

"Gaktiblin merupakan kegiatan berkala dengan tujuan untuk mengecek kesiapan anggota dalam hal kedisiplinan. Namun untuk kegiatan pagi ini, merupakan kegiatan imbangan Operasi Zebra Candi kepada anggota," jelas AKP Sugiyanto. 

Dari pengecekan itu, secara umum seluruh personel Polres Kebumen telah tertib. AKP Sugiyanto mengapresiasi ketertiban personel Polres Kebumen.

Menurutnya, sebelum melakukan penegakan hukum kepada masyarakat, personel Polri harus tertib terlebih dahulu dan mampu memberikan contoh kedisiplinan kepada masyarakat.

Jika ditemukan pelanggaran saat kegiatan Gaktiblin, dijelaskan AKP Sugiyanto akan dicatat dan dilaporkan ke Polda. Catatan itu akan selalu melekat kepada personel yang bersangkutan sehingga menghambat karier ke depannya.

"Maka dari itu kami selalu mengingatkan anggota untuk selalu disiplin. Jika ada catatan pelanggaran akan memberatkan kita. Hal tersebut juga menjadi pertimbangan Pimpinan," katanya.

Dari pengecekan itu juga, personel Polres Kebumen yang masa berlaku surat-surat seperti SIM, Surat Izin Memegang Senjata Api Dinas akan selesai bisa diingatkan untuk segera diurus perpanjangan. 

Sehingga Gaktiblin juga bisa dijadikan momen untuk saling mengingatkan para personel.(*)